Resep Tahu Teriyaki

Tahu bercampur bumbu teriyaki mungkin bisa menjadi menu pilihan anda kali ini. Untuk membuatnya ikuti resep tahu teriyaki di bawah ini. Untuk membuatnya anda hanya membutuhkan waktu sekitar 17 menit.

Bahan resep tahu teriyaki :
  • 2 buah cabai merah besar, potong segitiga
  • 2 buah cabai hijau besar, potong segitiga
  • 1 buah bawang bombay, potong segitiga
  • 1 buah tahu cina, potong-potong
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 bungkus Saus Teriyaki
  • 100 gram tepung terigu
  • 50 mili liter air
Cara membuat tahu teriyaki :
  • Potong-potong cabai, bawang bombay, dan tahu kemudian sisihkan.
  • Lumuri tahu dengan tepung terigu hingga rata.
  • Goreng tahu hingga agak kering, angkat dan sisihkan.
  • Tumis cabai dan bawang. Tambahkan tahu, saus teriyaki, dan air, masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan.
Selain resep tahu teriyaki anda juga bisa membuat menu lain yaitu resep cara membuat sate padang dan resep cara membuat siomay bandung.