Resep Udang Bakar Kecap

Udang dapat dijadikan menu pavorit keluarga menggunakan resep udang bakar kecap enak spesial. Rasa udang windu berpadu dengan bumbu olesan mantap menghasilkan makanan bercitarasa nikmat.

Bahan resep udang bakar kecap :
  • 4 ekor udang windu besar segar pilihan
  • 1/2 sendok makan air jeruk nipis
  • 1/2 sendok makan margarin
  • 1/2 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh garam
Bumbu olesan udang bakar kecap :
  • 1/2 sendok makan bawang merah goreng
  • 1/2 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 sendok makan saus cabai botolan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 50 mililiter kecap manis
Cara membuat udang bakar kecap :
  • Pertama gunting sungut udang windu, belah punggungnya dan cuci bersih
  • Lumuri udang menggunakan bawang putih yang telah diparut, air jeruk nipis dan garam sampai rata, biarkan sekitar 30 menit
  • Aduk semua bahan bumbu olesan jadi satu yaitu kecap manis, saus cabai, bawang merah goreng yang di haluskan, air jeruk nipis dan merica bubuk
  • Lelehkan margarin kemudian aduk dengan bumbu olesan sampai menjadi rata
  • Setelah 30 menit, maka olesi kembali udang menggunakan bumbu olesan yang telah dibuat
  • Proses terakhir yaitu bakar udang dengan bara api sampai matang sambil diolesi dengan bumbu yang masih tersisa
Setelah matang, maka segera angkat dan pindahkan ke piring saji. Resep udang bakar kecap dibuat untuk 3 porsi. Coba juga resep kebab daging sapi pada artikel sebelumnya.