Bahan resep pepes ati ampela pedas :
- 5 buah ati ampela ayam
- Daun dan lidi secukupnya
- 1 1/2 sendok teh garam
- 5 lembar daun salam
- 3 buah cabai merah
- 50 mililiter santan
- 2 butir telur ayam
- 3 batang serai
- 4 buah cabai merah bakar
- 2 buah cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- Pertama potong hati ayam menjadi 4 bagian dan potong ampela menjadi 4 bagian juga
- Iris serong tipis cabai merah, potong dua daun salam, dan potong-potong batang serai
- Haluskan bumbu yaitu cabai merah bakar, cabai rawit merah, bawang merah, bawang putih, dan kemiri
- Campurkan bumbu halus, ati ampela ayam, garam, cabai merah, santan, dan telur ayam lalu sisihkan
- Siapkan beberapa lembar daun pisang lalu taruh sepotong salam dan serai
- Masukkan adonan di atasnya lalu bungkus dengan rapih dan sematkan lidi pada ujung bungkusan
- Setelah itu kukus 45 menit hingga menjadi matang
- Terakhir bakar pepes hingga warnanya agak kecoklatan