Resep Semur Tahu Telur Puyuh

Resep semur tahu telur puyuh dapat menjadi menu makan malam keluarga jika dibuat dengan baik menggunakan resep berikut ini. Untuk telur puyuh anda dapat membeli mentah ataupun yang sudah direbus.

Bahan resep semur tahu telur puyuh :
  • 10 butir telur puyuh kualitas bagus
  • 3 buah tahu yang sudah digoreng
  • 1/2 sendok teh gula merah sisir
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 1 1/2 sendok makan kecap manis
  • 1 1/2 buah cabe merah besar
  • 2 centimeter lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 250 mililiter santan
Bumbu halus semur tahu telur puyuh :
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • 2 butir kemiri sangrai
  • 1/2 sendok makan ebi
Cara membuat semur tahu telur puyuh :
  • Pertama rebus telur puyuh lalu kupas cangkangnya, memarkan lengkuas, potong serong cabai merah besar, dan seduh ebi lalu disangrai
  • Haluskan bumbu yaitu bawang putih, bawang merah, kemiri sangrai, dan ebi sangrai
  • Tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam sampai harum
  • Masukkan cabe merah, telur puyuh dan tahu
  • Tambahkan kecap dan gula merah lalu tumis sampai meresap
  • Tuangkan santan dan terus masak menggunakan api kecil sampai semua bahan matang
  • Segera angkat dan pindahkan ke mangkuk saji
Resep semur tahu telur puyuh enak ini dibuat untuk 2 orang. Coba juga resep sayur sop daging rasa spesial pada menu umiabie sebelumnya.