Resep Sup Kentang Wortel

Sayuran kentang dapat dibuat dengan berbagai resep, contohnya adalah resep sup kentang wortel yang enak lezat dan menggugah nafsu makan. Cocok untuk disajikan ke semua umur dari mulai anak-anak, remaja, dewasa, maupun para orang lanjut usia.

Bahan resep sup kentang wortel :
  • 400 gram kentang, kupas, potong kecil
  • 100 gram daging ayam, potong kecil
  • 8 buah buncis, iris melintang ½ cm
  • 50 gran wortel, potong dadu kecil
  • 20 gram bawang bombay, cincang
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 250 mili liter kaldu ayam
  • 500 mili liter susu segar
  • 1/4 sendok teh pala bubuk
  • 1 sendok makan mentega
  • 2 sendok teh garam
Cara membuat sup kentang wortel :
  • Pertama mentega dipanaskan, kemudian tumis bawang bombay hingga tercium bau harum dan menjadi layu
  • Tambahkan daging ayam, kemudian aduk hingga menjadi kaku
  • Masukkan kaldu ayam dan susu lalu biarkan sampai mendidih
  • Tambahkan sayuran berupa kentang, buncis, wortel dan semua bumbu
Setelah semua sayuran dan bumbu dimasukkan, maka anda tinggal mendidihkan nya kembali hingga sayuran menjadi lebih lunak, setelah matang maka sup siap untuk dihidangkan. Resep sup kentang wortel ini dibuat untuk 6 porsi, dan anda juga dapat mencoba resep tumis brokoli baso sapi pada artikel umiabie sebelumnya.