Resep Masakan Tumis Jagung Muda

Resep masakan tumis jagung muda enak memang sangat menarik perhatian, ketika rasa lapar menyelimuti perut ini. Rasa jagung muda yang manis dan segar akan lebih mantap ketika berpadu bumbu tumis alami.

Bahan resep tumis jagung muda :
  • 200 gram jagung muda segar pilihan
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • Garam dan gula secukupnya
  • 100 mililiter kaldu ayam
  • 200 gram udang kupas
  • Merica secukupnya
  • 1/2 bawang bombay
  • 4 bawang putih
  • 4 cabe besar
  • Gula pasir
Cara membuat tumis jagung muda :
  • Pertama belah 2 jagung muda memanjang, geprek bawang putih lalu dicincang, dan iris memanjang cabe besar dan bawang bombay
  • Panaskan minyak goreng, lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai tercium aroma harum
  • Tambahkan udang kupas, lalu aduk sampai udang terlihat berubah warna
  • Masukkan cabai besar dan jagung muda
  • Masukkan kaldu ayam, gula pasir, merica, garam dan gula
  • Teruskan memasak hingga jagung muda dan bahan lainnya menjadi matang
Setelah matang lalu angkat dan tuangkan ke mangkuk saji. Resep masakan tumis jagung muda sedap sudah dibuat dan siap dihidangkan. Coba juga resep kwetiau siram ayam yang terkenal enak menyegarkan.