Resep Kolak Biji Salak

Menu buka puasa yang cocok dapat anda coba dengan resep kolak biji salak enak berikut ini. Rasa biji salak yang unik ditambah dengan kuah nikmat menjadikan menu kolak ini pavorit keluarga di rumah.

Bahan resep kolak biji salak :
  • 1000 gram ubi merah dikukus
  • 250 gram tepung sagu tani
  • 250 mililiter santan kental
  • 400 gram gula jawa
  • Garam secukupnya
  • 1000 mililiter air
  • Daun pandan
Cara membuat kolak biji salak :
  • Untuk membuat biji salak maka haluskan ubi yang telah dikukus
  • Tanbahkan tepung sagu kedalam ubi halus lalu aduk hingga rata
  • Kemudian bentuk menjadi bulatan sebesar biji kelereng atau bisa juga lebih besar sesuai selera, sisihkan
  • Untuk pembuatan kuah biji salak maka masak air dan gula jawa sampai gula cair dan mendidih, kemudian kecilkan api
  • Masukkan bulatan biji salak yang telah dibuat sebelumnya
  • Terus masak hingga semua biji salak terlihat mengambang di permukaan kuah
Setelah matang, maka dinginkan dan tuangkan ke mangkuk saji. Resep kolak biji salak telah dibuat dan siap untuk dihidangkan. Coba juga resep kolak pisang ubi pada menu sebelumnya.