Bahan resep kue biji nangka :
- 500 gram kentang kualitas bagus
- 1 kilogram gula pasir
- 1 sendok teh vanili
- 200 gram kenari
- 6 butir telur
- 1 liter air
- Pertama cincang kenari dan kupas kentang lalu kukus dan dihaluskan
- Setelah kentang dihaluskan maka campurkan dengan 100 gram gula pasir dan kenari, aduk hingga rata
- Kemudian jerangkan adonan di atas api kecil sambil diaduk-aduk hingga matang dan tidak melekat
- Ambil sebagian adonan lalu bentuk menyerupai biji nangka, kemudian sisihkan
- Pisahkan antara kuning telur dan putih telur
- Rebus 400 gram gula pasir, vanili bersama putih telur sampai mengental, lalu segera angkat, saring, dan sisihkan
- Kocok lepas kuning telur dan gulingkan bulatan adonan didalamnya hingga melekat rata
- Masukkan bulatan yang telah dilumuri kuning telur kedalam air gula
- Terus masak sampai biji nangka menjadi terapung, kemudian angkat