Bahan resep sate kambing madura :
- 1 kilogram daging kambing pilihan
- 300 mililiter kecap manis
- 4 buah jeruk limau
- 40 buah tusuk sate
- 500 gram kacang tanah goreng
- 200 mililiter kecap manis
- 10 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 4 buah cabe merah
- Garam secukupnya
- 1000 mililiter air
- Pertama daging kambing dipotong dengan bentuk seperti dadu
- Daging yang telah dipotong ditusuk menggunakan tusuk sate, kemudian sisihkan
- Haluskan kacang tanah goreng, bawang putih, bawang merah, cabe merah, dan garam sampai semua bahan menjadi lembut
- Masukkan dengan kecap dan air, lalu campurkan hingga rata
- Masak campuran bumbu hingga terlihat berminyak dan matang, lalu angkat
- Campurkan sedikit bumbu kacang dengan kecap lalu lumuri sate kambing dengan kecap tersebut
- Mulai mem bakar sate sambil dibolak-balik dan lumuri kembali dengan kecap sehingga matang secara keseluruhan
- Setelah matang lalu sate kambing diangkat dan siap disajikan bersama bumbu kacang