Resep Pepes Udang Rebon

Resep pepes udang rebon enak spesial dapat anda nikmati dengan menggunakan panduan resep dibawah ini. Untuk anda yang menyukai selera pedas, maka tambahkan jumlah cabai rawit pada bumbu halus.

Bahan resep pepes udang rebon :
  • 100 gram udang rebon kering
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Daun pisang secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 3 ikat daun kemangi
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula
  • 1 batang serai
  • 1 butir telur
Bumbu halus pepes udang rebon :
  • 5 buah cabai merah
  • 4 buah bawang merah
  • 1 centimeter kunyit
  • 3 buah cabai rawit
  • 1/2 centimeter jahe
  • 3 buah kemiri
  • 1 buah tomat
Cara membuat pepes udang rebon :
  • Pertama cuci udang lalu tiriskan dan ambil bagian putih serai lalu iris halus
  • Haluskan bumbu yaitu cabai merah, bawang merah, kunyit, cabai rawit, jahe, kemiri, dan tomat
  • Kemudian udang rebon dicampur dengan penyedap rasa, bumbu halus, telur, garam, gula, dan serai.
  • Setelah adonan jadi maka siapkan daun pisang lalu sendokkan adonan diatasnya
  • Masukkan juga daun salam dan kemangi lalu bungkus rapih dan semat ujungnya menggunakan lidi
  • Kukus peps tersebut sekitar 25 menit lalu angkat
  • Bakar hingga tercium bau harum pada saat akan disajikan
Resep pepes udang rebon dibuat untuk 3 orang, coba juga makanan khas daerah cukup terkenal yaitu resep empal gentong cirebon mantap.