Bahan resep kue lopis hitam putih :
- 4 sendok makan air kapur sirih
- Daun pisang untuk membungkus
- 400 gram beras ketan putih
- 400 gram beras ketan hitam
- Tali untuk mengikat
- 4 sendok teh garam
- Air untuk merebus
- Garam secukupnya
- 6 sendok makan nangka
- 6 lembar daun pandan
- 400 gram gula merah
- 100 gram gula pasir
- 800 mililiter air
- Untuk membuat lopis maka rendam sekitar 2 jam beras ketan putih dan beras ketan hitam dalam wadah yang berbeda.
- Setelah direndam, maka tiriskan dan campur dengan 1 sendok makan air kapur sirih dan 1 sendok teh garam, aduk hingga rata
- Kukus ketan secara terpisah sampai 1/2 matang lalu angkat
- Siapkan selembar daun pisang lalu buat bentuk kerucut dan masukkan beras ketan hingga penuh
- Sematkan ujungnya dan ikat dengan tali agar lebih kuat
- Wadahi beras ketan putih dan hitam dalam daun yang berbeda hingga semua habis
- Rebus daun yang telah berisi ketan tersebut dan beri sedikit garam pada air rebusannya
- Terus rebus hingga sekitar 4 jam dan jika air habis dapat anda tambahkan lagi dengan air panas
- Setelah lopis terlihat menjadi matang, maka segera angkat dan tiriskan
- Untuk membuat kinca maka gula merah disisir, potong-potong daun pandan, dan potong nangka bentuk dadu 1/2 centimeter
- Masukkan gula merah, gula pasir, daun pandan, dan air kedalam panci
- Kemudian masak hingga gula larut dan mengental
- Tambahkan nangka, lalu aduk beberapa saat dan segera angkat
- Untuk membuat taburan kelapa, maka siapkan 1/2 butir kelapa, buang kulit arinya lalu parut memanjang.
- Campurkan dengan 1/2 sendok teh garam lalu kukus hingga matang